26 September 2009

Syawalan...

Idul Fitri adalah hari kemenangan bagi umat Islam yang menjalankan kewajiban di Bulan Ramadhan sebulan penuh, menahan lapar, haus dan segala hawa nafsu. Dimana manusia yang benar-benar lulus ujian Ramadhan akan kembali Fitri/suci di hari kemenangan itu. Untuk mengafdolkan kembali suci itu pulalah yang menjadikan kita semua bermaaf-maafan setulus hati dan segenap jiwa.
Bertepatan dengan momen Lebaran ini,
Dee mengucapkan,
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1430 H,
Dee Mohon Maaf Lahir dan Batin atas segala salah, khlilaf dan
hal-hal yang tidak berkenan di hati kawan-kawan semua...
Semoga amal ibadah kita di Bulan Ramadhan kemaren diterima Allah SWT,
dan semoga kita masih diberi waktu oleh Sang Khalik untuk mengecap manis dan sejuknya Ramadhan tahun depan.
Amin...

18 September 2009

Computer Security

Computer Security has become increasingly important as more and more companies rely on software to run their business. A “safe” computer is still a target. As new weaknesses and new systems of attack are discovered, just about anyone can most likely launch an overwhelming attack against an unprotected network. Computer security is a requirement. Network attacks are developing in their class and in their abilities to dodge detection. Also, attacks are becoming more cantered and have bigger money implications for their victims.

Connecting a computer to an external network (for instance, the Net) introduces the chance that outside assailants will exploit the network, maybe by taking network information or by impacting the network's performance (for instance, by introducing viruses). However, even if a network were disconnected from any external network, security threats (in reality, the majority of the likely security threats) would still exist.

As far as computer Security concern if you can understand these below mentioned keys then you defiantly can prevent your computer against viruses. Use Firewalls: Firewall can keep your computer secure when you browse the Internet. Firewall protect you computer to remote hacking. It secures your all sharing resources. You can say a Firewall as a barrier that checks all network connection, which is connect your computer. So always enable your firewall protection. Also activate antivirus software: Always use good antivirus software and scan your computer at least once in a week. You should update your antivirus regularly basis.

15 September 2009

Tips Memilih Parfum

Seperti juga saat memilih sepatu, pakaian, gaya rambut, atau makeup, Anda harus memilih parfum yang sesuai dengan diri Anda. Terdengar tak masuk akal? Pernahkah Anda mencium aroma parfum teman Anda, merasa tertarik dan membelinya, namun ketika Anda gunakan ternyata parfum itu tidak memberikan aroma yang dipancarkan oleh tubuh teman Anda? Inilah yang disebut "kepribadian" tadi. Kita memiliki kulit yang berbeda, dan kulit lah yang memungkinkan sebuah parfum menjadi hidup.

Tergantung kepribadian dan penampilan Anda, tone parfum bisa dipilih dari yang berkesan dalam, gelap, dan misterius (seperti aroma vanila, sandalwood atau cendana, dan patchouli atau nilam), hingga yang ringan, outgoing, dan romantis (seperti sitrus, mawar, gardenia, dan melati). Lalu, bagian dari kepribadian yang mana yang ingin Anda ekspresikan? Apakah Anda ingin menampilkan sisi yang tidak pernah dilihat orang sebelumnya? Anda bisa saja menampilkan irisan dari dua kepribadian tersebut, misalnya Anda menyukai wangi yang dalam seperti cendana, tetapi juga menikmati harumnya melati.

Perlu Anda ketahui, pada dasarnya parfum terdiri atas tiga lapisan:
Lapisan atas: Wangi yang langsung dapat Anda hirup saat parfum diaplikasikan, namun aroma ini akan segera menguap.
Lapisan tengah: Selama beberapa menit hingga 1 jam setelah parfum disemprotkan, Anda akan mencium lapisan tengahnya. Aromanya akan melembut.
Lapisan dasar: Bagian dasar adalah aroma yang lebih kaya, yang akan tercium setelah 30 menit. Wangi ini akan bercampur dengan lapisan tengah untuk memberikan wangi utama dari parfumnya.

Untuk membeli parfum yang sesuai dengan aroma tubuh Anda, lakukan hal-hal berikut:
1. Jangan mengenakan parfum saat Anda mendatangi counter parfum. Hiruplah beberapa contoh parfum yang dipajang. Pilih yang menarik untuk Anda, lalu catat namanya.

2. Usapkan atau semprotkan sedikit parfum yang Anda sukai, lalu berjalanlah berkeliling selama sekitar 15 menit. Hal ini akan memberi waktu bagi parfum untuk menyesuaikan dengan aroma tubuh Anda. Selama beberapa menit ini alkohol akan memudar, sehingga membuatnya lebih mudah untuk mengetahui wangi yang sebenarnya.

3. Setelah 15 menit, hiruplah bagian kulit dimana Anda menyapukan parfum. Apakah Anda masih menyukai harumnya? Jika tidak, kembalilah ke rak tempat memajang parfum. Anda bisa mencari parfum yang lain, namun simpan dulu jenisnya. Jangan mencoba dua macam parfum pada saat bersamaan, karena Anda akan sulit menemukan wangi yang Anda inginkan.

4. Begitu Anda telah memilih satu parfum tertentu dengan melakukan tes 15 menit tadi, bila memungkinkan, mintalah sampel parfum tersebut. Kenakan parfum selama sehari sebelum membelinya, untuk melihat berapa lama daya tahannya. Ingat, parfum adalah semacam investasi. Anda tak ingin menghabiskan banyak uang hanya untuk melihat parfum tersebut teronggok di dalam kotaknya bukan?

Setelah Anda membeli parfum, Anda juga tetap harus memperlakukan parfum tersebut dengan semestinya. Berikut adalah hal-hal yang perlu dilakukan dan tidak boleh dilakukan.

Dos:
1. Anda tak perlu memakai satu parfum yang sama terus-menerus. Miliki beberapa jenis parfum untuk dipakai berganti-ganti. Sebaiknya Anda memilih wangi yang lebih ringan untuk kondisi apa pun, dan semprotkan beberapa kali dalam sehari. Udara panas akan membuat wangi parfum memudar lebih cepat, sedangkan udara dingin menguatkan aromanya.
2. Sebaiknya beli parfum pada sore hari, ketika indera penciuman Anda tengah berada di puncaknya.
3. Gunakan lebih banyak parfum bila kulit Anda tergolong kering. Anda harus menyemprotkan parfum lebih sering daripada orang yang kulitnya cenderung berminyak.
4. Gunakan parfum setelah Anda mandi dan mengeringkan tubuh dengan sempurna.

Don'ts:
1. Jangan memakai parfum berlebihan. Parfum yang terlalu tajam akan membuat atasan Anda pusing seharian.
2. Jangan menyemprotkan parfum di dekat mutiara atau perhiasan lain, karena parfum mengandung alkohol yang dapat membuat merusak perhiasan tersebut.
3. Jangan mengkombinasikan parfum dengan deodoran atau sabun deodoran. Kombinasi aromanya akan menjadi tidak menyenangkan.
4. Jangan menggosok parfum yang baru disemprotkan ke kulit. Menggosok akan merusak molekul, dan mengubah lapisannya.
5. Parfum biasanya akan berakhir setelah tiga tahun (sejak diproduksi). Jangan menyimpan botol parfum dimana akan terekspos suhu tinggi atau sinar matahari. Bahkan, cologne dan eau de toilette sebaiknya disimpan di dalam lemari es untuk meningkatkan daya tahannya.

semoga bermanfaat, salam hangat selalu..

07 September 2009

Home Security System

I always traveling because of my job have me to do, I haven’t married yet so my home is always empty when I go traveling. But it is no problem for me since I use ADT home security system for my house. Yup, keeping your home safe from burglars these days is easy with an ADT Home Security System. ADT home security has a system to suit you and your home or business needs regardless of your budget.

One advantage of using ADT is that you will benefit from 24 hour monitoring. This is one feature which gives you peace of mind and which makes the company one of the leading home security providers in America. An expert ADT professional will call you, the police and any other needed emergency personnel the instant your home alarm is activated. The company has monitoring stations located throughout the United States, and is constantly being monitored.

ADT will pay your insurance deductible, up to $500, if your home is burglarized while you have an ADT system installed. Another benefit that comes with owning an ADT system is that if you choose to move after two years of becoming an ADT customer, you will be presented with a premium mover's package. This is essentially a no-cost security system for your new house, with the bonus of 10% off all the upgrades you wish.

When you're looking for the very best home security provider, there's a reason to look to ADT. They have demonstrated their prompt response when an alarm is activated, and in addition the systems are reasonably priced. Therefore if you want to protect your home, why not consider our ADT home Security System and see what everyone is raving about?

01 September 2009

Tips Cantik di Bulan Puasa

Bibir
* Mengatasi bibir kering mudah saja. Sesudah menggosok gigi, sikat bibir dengan lembut dengan pasta yang tersisa.
* Atau oleskan lip balm yang berbentuk petroleum jelly ke bibir. Lalu sikat bibir pelan-pelan. Hasilnya kulit kering akan terangkat dan bibir lembab selalu.
* Biasakan menggunakan lip balm setiap hari.

Kulit
* Terkena paparan sinar matahari, AC, hingga polusi, membuat kulit kering dan bersisik. Sungguh tidak enak dipandang. Untuk menghindarinya, selalu siapkan lotion yang mengandung tabir surya.
* Jika aktivitas sangat padat dan berpindah-pindah, ada baiknya gunakan hand cream yang mengandung minyak zaitun. Kulit tetap lembut sepanjang hari dan sama sekali tidak lengket.

Wajah
* Cuci wajah dengan pembersih yang mengandung vitamin dan mineral lengkap, agar tingkat kelembaban kulit selalu terjaga.
* Lalu aplikasikan krim pelembab pada wajah yang melindungi kulit dari terpaan sinar matahari. Pilih yang mengandung antipigmentasi agar noda kecoklatan tidak muncul di wajah.
* Jika kulit berminyak, pilihlah pelembab cair. Sedangkan untuk kulit kering pilihannya adalah krim pelembab.

Badan
* Pakailah scrub yang menjaga kelembaban tubuh. Sari buah manggis dipercaya memiliki khasiat mengangkat kulit mati dan menstimulasi pertumbuhan sel kulit baru. Campuran ekstrak padi dan biji aprikot di dalamnya, membantu kulit tampak lebih cerah dan halus.
Terawat dari dalam
* Saat sahur dan berbuka puasa, usahakan minum air putih sebanyak mungkin, serta makan buah dan sayur segar. Jadi, selama berjam-jam menjalani ibadah puasa, Anda terhindar dari dehidrasi.
* Berikan tubuh asupan multivitamin, agar daya tahan selalu kuat, dan puasa pun bisa dijalankan dengan khusyuk.

Semoga bermanfaat, salam hangat selalu.

Fashion for Women

Women nowadays are more particular than men when it comes to fashion. That is why women’s boutiques are more common than men’s in every city. Women are very fussy when it comes to what they wear. They won’t usually wear what is not in style; they would always be updated with the fashion trend. So every boutique and store that sells fashion should always be up date in style and trends so that they will not be left behind in the business.

Current fashion has a broader perspective now, acknowledging that women come in different shapes and sizes. Thus, the latest trends cater to all sorts of body types, from petite to curvy. However, because of the wide array of choices available, it may be difficult for curvy or plus-size women to choose pieces of clothing that give justice to their body shape. Ladies plus size dress are seemingly difficult to shop for, but in truth, a few simple tips make it much easier. There are certain things you should consider when picking a plus size dress. For instance, age and body shape. Clothes like mini skirts, belly showing tanks and tops are suitable for the younger people. Also, you have to remember your body measurement when buying dresses for yourself. We all know that woman body will be changed after they are pregnant, so they have to choose the right size for them when buying some clothes.

Today is the internet era. People could do most anything with the internet, including shopping. You could buy anything you want by online shopping. Just type what you want to buy in the search engines, and then you will find the things you want to buy appear on your computer screen. So does with clothing, you can buy clothing online with so many option for you (especially the ladies) like ; clothing for tall women, clothing for plus sized women or clothing for petite women. So simple isn’t it? So what are you waiting for? Happy shopping..!!!


11 July 2009

Apalagi Yang Kucari?



Apakah arti hidup sebenarnya?

Hidup bisa dilihat dari sisi keduniawian dan keakhiratan.. (opo meneh kui..) Dilihat dari sisi keakhiratan, tidak perlu dipertanyakan lagi, tiap agama dari kita telah memberikan gambaran. Dari sisi duniawi, untuk apa sih kita hidup? beranak pinak meneruskan keturunan kah.. Hidup bahagia kah.. Hidup yang seperti apakah yang kita mau jalani.. Pasti masing-masing kita memiliki pilihan hidup dan gaya hidup yang berbeda-beda. Mau hedonis, relijius, sekularis, atau liberal sekalian.. Itu pilihan. Tinggal bagaimana caranya kita menjalani dan mempertanggungjawabkan saja. Dalam hidup kita juga mengalami berbagai peristiwa yang membahagiakan, menyedihkan, menyakitkan.. Tetapi selalu ada, pasti, hikmah, kebaikaan yang bisa kita petik dari semua itu. Hidup itu memiliki beberapa fase. Fase kelahiran, fase produktif/bereproduksi dan fase kematian. Hal-hal apa saja yang kita lakukan diantara fase-fase itu? Apakah kawan-kawan pernah merasa bimbang, apa yang akan ditempuh setelah ini tercapai/terlalui? Dan bagaimanakah nantinya?

Kita sebagai manusia hanya bisa berupaya menjalani sebaik mungkin tentu saja dengan ridho-Nya..
Ya Allah, kami mohon ridho dan petunjukmu dalam menjalani hidup ini..

So, apa rencana/tujuan hidupmu ke depan kawan?

19 June 2009

Laki-laki lebih memilih perempuan cerdas

Sebuah kajian ilmiah mengenai cinta memperlihatkan bahwa pria makin tertarik kepada perempuan cerdas dan berpendidikan, berkepribadian, dan stabil emosinya dibanding keperawanan. Kegadisan bukan masalah buat mereka.

Temuan para ahli dari University of Iowa tersebut merupakan bagian dari satu studi yang dikutip laporan media Senin.
Studi itu, yang dilancarkan setiap dasawarsa sejak 1939, meminta peserta untuk menyusun daftar 18 sifat yang mereka inginkan dari seorang pasangan dalam skala mulai dari "tak relevan, sampai "mendasar".

Yang termasuk dalam daftar tersebut adalah "kemampuan berbaur" dan "pengurus yang pandai masak" serta "saling mencintai dan tertarik", yang berada pada tempat pertama bagi pria dan wanita pada 2008. Pada 1939, sifat itu tak masuk tiga besar bagi kedua jenis kelamin tersebut.

Peserta pria dan wanita pada 2008 memasukkan daftar utama mereka dengan "sifat dapat diandalkan" dan "matang, kestabilan emosi". Pria memasukkan kecerdasan pada posisi keempat, lompatan besar dari posisi ke-11 pada 1939, dan "prospek keuangan yang bagus" bergeser ke posisi 12 pada 2008, pergeseran dari posisi rendah ke-17 pada 1939 dan posisi terakhir pada 1967.

"Ini adalah generasi pria yang telah dewasa dengan perempuan berpendidikan sebagai mereka, guru, dokter dan panutan mereka," kata Christine Whelan, pemimpin studi itu dan penulis "Marry Smart: The Intelligent Woman,s Guide to True Love" (Simon & schuster, 2008)

"Dan pada masa ekonomi sulit, berbagai beban keuangan dengan pasangan mengangkat beban dari orang-orang ini sebagai pencari nafkah tunggal," katanya.

Peserta studi tersebut adalah mahasiswa dari University of Iowa, University of Washington, University of Virginua dan Penn State University.

"Saling tertarik, jadi tentu saja kenyataan bahwa kami melakukan angket pada mahasiswa akan menunjukkan bahwa kecerdasan dan pendidikan menjadi ciri khas penting," kata Whelan.

Pergeseran mencolok lain melibatkan pentingnya kegadisan: pada 1939, itu dinilai lebih tinggi dari kecerdasan pada perempuan, tapi pada 2008, itu dimasukkan ke dalam posisi yang tak terlalu penting.

Terlebih lagi, itu juga dikategorikan tidak terlalu penting buat pria. Itu, ditambah dengan tiga posisi utama bagi pria dan wanita, menunjukkan kesamaan yang kelihatan sebagai hari modern yang positif.

Jadi bagi kita para perempuan, bukan hanya fisik saja yang harus dirawat dan dijaga, namun otak juga tidak kalah penting untuk diberi asupan yang baik.

11 June 2009

Tips meraih hubungan yang sehat

Membina dan mempertahankan sebuah hubungan kadang memang jauh lebih sulit dari pada memulainya. Seiring berjalannya waktu berhubungan masalah demi masalah mulai muncul. Berbagai kebiasaan pasangan yang kadang tidak sesuai dengan apa yang kita harapkan seringkali memicu pertengkaran demi pertengkaran.

Saat merajut tali asmara, tentu setiap insan mendambakan hubungan yang sehat. Hanya saja, untuk mendapatkannya bukan perkara yang mudah. Setiap pasangan dituntut saling memercayai dan mencintai dengan tulus.

Saat menjalani hubungan yang sehat dapat memengaruhi kekuatan cinta yang tersembunyi. Bahkan, hubungan yang sehat juga dapat merekatkan dua hati menuju bahtera rumah tangga.
Ingin meraih hubungan yang sehat? Ada beragam tip yang dapat Anda lakukan dengan pasangan. Berikut beberapa tips yang mungkin dapat membantu anda dan pasangan untuk mendapatkan hubungan yang sehat dan harmonis.

Jangan pernah mengomel
Hubungan asmara tidak seharusnya dijalin secara monoton dan kaku. Untuk mewujudkannya, Anda dan pasangan wajib mengesampingkan ego masing-masing. Karenanya, Anda tak boleh mewarnai hubungan dengan aksi omelan setiap hari yang hanya akan membuat si dia pusing dan terancam saat berada di samping Anda.

Temukan solusi dengan cepat
Setiap pasangan memiliki masalah yang cukup sulit untuk mendapat solusinya. Meski begitu, jangan pernah membiarkan masalah berlarut-larut. Anda berdua harus menghadapinya dengan solusi yang benar dan tidak merugikan salah satu pihak. Mendiskusikan baik-baik masalah yang tengah dihadapi dengan kepala dingin dapat memberikan jawaban yang tepat agar hubungan senantiasa harmonis.

Memaafkan dan belajar lupakan kesalahan
Kesalahan merupakan pelajaran berharga dalam sebuah hubungan. Tetapi alangkah lebih baiknya jika Anda dan pasangan tak mengulangi kesalahan yang sama. Jika Anda berdua menginginkan hubungan sehat yang penuh cinta, maka Anda dan pasangan harus belajar memaafkan kesalahan masing-masing dengan tulus dan belajarlah untuk melupakan kesalahan.

Jangan biarkan masalah hingga esok hari
Permasalahan dalam sebuah hubungan sebaiknya hanya dihadapi satu hari. Usahakan saat Anda hendak beristirahat di malam hari, pikiran tak lagi dipenuhi masalah yang belum terselesaikan. Sebab dengan membiarkan masalah berlarut dapat membuat tidur tak nyenyak dan esok hari Anda masih harus menghadapi masalah yang sama.

Tetap mengingat kekuatan cinta berdua
Mengingat perasaan cinta akan semakin memudahkan Anda untuk menepis segala godaan untuk berselingkuh. Untuk itu, tetaplah yakin pada diri sendiri bahwa Anda memiliki rasa cinta yang mendalam kepadanya.

Saling menghargai
Setiap pasangan tentunya ingin dihargai oleh pasangannya, baik saat tengah berada di depan umum atau saat sedang berduaan. Jika Anda tak menghargai si dia, tentu akan membuatnya merasa rendah diri dan tak lagi memiliki kepercayaan diri. Pasangan pun tak merasa nyaman lagi berada di samping Anda.
Karena itu, setiap pasangan harus menerapkan sikap saling menghargai agar hubungan yang dibina berjalan dengan baik dan sehat.

Jadilah diri sendiri
Meski kini Anda telah menemukan tambatan hati, bukan berarti harus mengubah identitas atau kepribadian Anda sesuai keinginannya. Jadilah diri sendiri, sebab dengan karakter yang dimiliki, si dia jatuh cinta dengan Anda.

Kencan yang sehat
Mengatur jadwal kencan yang romantis di akhir pekan dapat dilakukan dengan banyak cara. Salah satunya dengan mengajak si dia kencan di rumah. Selain tak perlu mengeluarkan biaya yang mahal, Anda pun tetap mendapat pengawasan orang tua hingga tidak membuat Anda berdua melewati batas pacaran.

Tunjukkan rasa cinta Anda setiap hari
Agar hubungan senantiasa sehat, maka poin terpenting yang harus dilakukan adalah tetap mesra dan tunjukkan rasa cinta setiap hari. Buat pasangan merasa bangga memiliki kekasih yang penuh cinta dan kasih sayang. Wujudkan rasa cinta ini dengan rangkaikan kata "I love You" di pagi hari atau sesaat sebelum terlelap dalam mimpi. Berikan bonus bagi pasangan sebuah ciuman mesra dan romantis dalam setiap kesempatan.

Sekali lagi inti dari setiap hubungan yang melibatkan dua isi kepala adalah saling pengertian. Apabila kedua belah pihak saling bisa mengerti dan memahami kemauan pihak lain, serta mampu menekan ego masing-masing, maka niscaya hubungan yang harmonis dan romantis bakal dapat dengan mudah diraih. Selamat mencoba.

Dibalik sebuah ciuman

Sejumlah ilmuwan Amerika melakukan sebuah diskusi panel tentang rahasia dibalik ciuman, yakni misteri saat hati terpaut dan bibir tertanam di bibir. Kata para ahli itu, aksi ciuman akan diikuti dengan pelepasan zat-zat kimia yang bisa meredam hormon stres. "Senyawa kimia di ludah bisa jadi merupakan jalan untuk menilai pasangan," kata Wendy Hill, profesor ahli Neuroscience dari Lafayette College saat acara bertajuk American Association for the Advancement of Science berlangsung.

Dalam sebuah eksperimen, Hill menjelaskan, para pasangan heteroseksual yang adalah siswa college itu mengalami perubahan kadar senyawa kimia oksitosin dan kortisolnya saat mereka melakukan adegan ciuman selama 15 menit sambil mendengarkan musik.

Oksitosin, dikatakan Hill, mempengaruhi keeratan hubungan pasangan, sementara kortisol terkait dengan stres. Senyawa kimia dalam darah dan kelenjar ludah diteliti lalu diperbandingkan saat sebelum dan sesudah ciuman berlangsung.

Baik pria maupun wanita mengalami penurunan kadar kortisol setelah ciuman, menandakan kadar stres juga menurun.

Bagi pria, saat ciuman, menaiknya level oksitosin menandai ketertarikan yang kuat atas pasangannya, sementara pada wanita oksitosinnya justru menurun. "Tentu ini mengejutkan," ujar Hill.

Dalam sebuah uji coba kelompok yang menelaah efek berpegangan tangan, perubahan kimiawi juga terjadi dalam aksi ini, tetapi tak banyak yang bisa diungkapkan atau hasilnya tak jauh beda. Eksperimen ini, kata Hill, dilakukan di pusat kesehatan siswa di college tersebut. Dia berencana akan mengulanginya dengan rancangan "dalam suasana yang lebih romantis."

Bersama dengan Helen Fisher dari Rutgers University dan Donald Lateiner dari Ohio University, Hill bicara di sesi berjudul "The Science of Kissing."

Fisher sendiri mencatat, lebih dari 90 persen masyarakat dunia melakukan ciuman. Tindakan ini diyakininya memiliki tiga komponen antara lain dorongan seks, cinta romantis, dan keterikatan dengan seseorang.

Dorongan seks mendorong seseorang untuk menilai dan menentukan pasangan masing-masing, sementara cinta romantik menyebabkan mereka memfokuskan diri pada seorang individu; dan keterikatan pada seseorang, katanya, membuat seseorang membiarkan pribadi ini dalam jangka waktu lama membesarkan anak bersama-sama.

Pria, katanya, cenderung berpikir bahwa ciuman merupakan awal nge-seks atau kopulasi. Dia tegaskan, pria cenderung lebih suka sembarang cium. Meski begitu, senyawa kimia testosteron pria dapat segera bercampur di ludah wanita. Testosteron meningkatkan dorongan seksual bagi pria dan wanita.

"Saat Anda mencium, bagian tertentu di otak aktif," tambahnya. Cinta romantik dapat berlangsung lama, "Jika Anda mencium orang yang tepat."

Lateiner, sarjana ilmu klasik, mengobservasi bahwa ciuman kadang muncul dalam seni Yunani dan Romawi, meski secara luas dilakukan di samping kegiatan mencium kulit seseorang. Karena itu, berpotensi berbahaya bagi kehidupan seseorang kalau ciuman itu dilakukan pada orang yang salah dan saat yang kurang tepat.

Secara umum, ilmu pengetahuan tentang mencium—philematology—masih terus dijalankan. Demikian simpul Hill.

04 June 2009

Manohara Ohh Manohara


I'm happy..!! I'm happy..!! Itulah yang diucapkan Manohara sesaat setelah dia merasakan kebebasannya. Bukan (Ma)nohara Sinosuke serial kartun favorit saya lho, hahaha.. Tapi Manohara Odelia Pinot, seorang model Indonesia berdarah Prancis yang diperistri Putra Kerajaan Kelantan Malaysia. Tentu kawan-kawan semua sudah sering mendengar permberitaannya. Kekerasan fisik dan psikhis dia akui benar-benar dia alami. Pelakunya yo sapa lagi klo bukan Tengku Tumenggong Fahri (Pangeran Ti).
Selama ini kita publik hanya bingung melihat berbagai polemik di media tentang kasus Mano ini. Entah mana yang benar mana yang salah. Karena selama ini kita hanya diperlihatkan foto-foto Mano saat menghadiri acara-acara Kerajaan Kelantan. Yang ternyata menurut pengakuan Mano, senyum dia di foto dan acara-acara Kerajaan itu adalah atas permintaan dan tekanan sang suami. Biar kelihatan baik-baik aja n ga ada masalah dia juga disuntik hormon agar berat badannya naik. Wah,apa saya harus suntik hormon ya, biar montokan dikit?? Hehehehe... Malahan dia juga mengaku mengalami kekerasan seksual juga. Wuih.. Sadomassochist ya.. Nek sama-sama menikmati sih sak karepe tapi klo cuman sepihak ya, huu.. takut...!!

Saya sih sebagai WNI yang cukup nasionalis saya sangat prihatin dengan perlakuan yang diterima WNI yang ada di Malaysia khususnya dan luar negeri pada umumnya. Saya juga pernah dengar di sebuah acara di TV swasta kita, mahasiswa Indonesia yang belajar di sana pun ada yang mengaku pernah diperas oleh aparat di sana.. Lagu-lagu Indonesia pun dibatasi pemutarannya di media elektronik di sana. "Lha yen nyatane rakyate mereka seneng, lak yo piye?? " Ah, sudahlah.. Saya gak mau banyak ngomog, ntar dikiranya memprovokasi. Apa yang saya omongin di sini hanya himpunan info yang saya tangkap dari media massa kita.

Harapan saya sih, kita bisa memiliki hubungan bilateral dengan negara lain yang jujur, transparan, saling menghormati, dan gak munafik. Marilah kita menjadi bangsa yang kuat, mandiri dan bermartabat. Janganlah mau kita diinjak-injak, diremehkan ataupun dibodohi dalam segala hal. Mari kita perlakukan warga negara asing sesuai dengan HAM dan sesuai dengan perlakuan kita terhadap sesama warga negara Indonesia.. Mari kita beri contoh yang baik..
(foto diambil dari sini)

31 May 2009

Tips Cantik : Mengontrol Rambut Berminyak

Tipe rambut berminyak ada dua; berminyak dari kulit kepala hingga seluruh batang rambut, dan kulit kepala yang berminyak, namun batang rambut kering.

Rambut berminyak biasanya sulit diatasi, mudah kusut, dan sulit menahan tatanan rambut. Jika dibiarkan, rambut berminyak bisa menyebabkan jerawat di kulit kepala, rambut rontok, ketombe, dan masalah-masalah kronis rambut lainnya.

Rambut yang tak bersinar, lepek, kasar, dan terlihat basah, bisa diartikan sebagai rambut berminyak. Tipe rambut seperti ini memiliki kelenjar minyak di kulit kepala yang memproduksi minyak lebih banyak (sebum) akibat perubahan hormon pada tubuh. Biasanya, peningkatan sebum naik ke folikel rambut, dan menyebar ke batang rambut, bukan ke dalam batang rambut.


Sebum adalah suatu zat minyak yang menjaga dan membantu rambut lebih lembut, luwes, dan fleksibel. Namun, makin banyak sebum di kepala, makin terlihat lepek dan berminyak juga rambutnya.

Cara mengontrol rambut berminyak:
- Keramas secara rutin bisa mengurangi sekaligus menghilangkan minyak yang menumpuk di kulit kepala dan rambut. Jangan lupa gunakan shampo khusus rambut berminyak.

- Tekan-tekan dengan ujung jari secara perlahan dan lembut. Jangan menggosok atau memijat kulit kepala dengan kuku, selain bisa melukai kulit kepala, menggosok dengan kuku justru membuat kulit kepala memproduksi minyak lebih banyak.

- Usahakan untuk keramas menggunakan air dingin, jangan air panas. Air panas membuka pori-pori, sehingga membuat minyak lebih mudah keluar dan berproduksi.

- Carilah produk shampo yang didesain khusus untuk menghilangkan minyak di kulit kepala.

- Jangan menumpuk air yang dalam keadaan basah di atas kulit kepala. Hal ini bisa mengakibatkan minyak dari kulit kepala berpindah ke batang rambut. Biarkan rambut yang basah tetap terurai.

- Jangan sering-sering menyentuh, menyisir, menyikat, atau memainkan rambut. Karena jari-jari tangan dan sikat pada rambut bisa memicu kelenjar minyak untuk berproduksi, dan memindahkan minyak dari kulit kepala ke ujung-ujung batang rambut.

- Hindari shampo dengan pelembab. Shampo berpelembab (moisturizing shampoo) biasanya didesain untuk mencegah kekeringan di batang rambut, dan tak jarang memiliki minyak juga.

- Jangan mengaplikasikan kondisioner di kulit kepala, aplikasikan di tengah batang rambut hingga ke ujung saja.

- Untuk jenis rambut berminyak, usahakan jangan memiliki poni rambut, karena bisa memindahkan minyak dari kulit kepala ke kulit di daerah dahi. Akibatnya, jerawat atau masalah kulit lain.

Hal-hal tersebut bisa dilakukan untuk mengontrol rambut berminyak dan mengurangi kadar minyak di rambut. Namun jika sudah terlalu parah, kontrol dan temui hairdresser berpengalaman. Selamat hidup sehat dan cantik.

29 May 2009

Kecelakaan Pesawat TNI-AU (lagi)


Wah, ngeri banget, koq lagi-lagi pesawatnya TNI-AU jatoh. Masih laik terbang, mesin terawat. Tetapi yang namanya bencana, kecelakaan, siapa yang tahu. Hanya Tuhan aja yang tahu.. Kejadian 06.25 WIB, di Magetan, pesawat Hercules C-130 itu menimpa rumah warga yang masih terlena sejuknya udara pagi. Gak tau apa-apa tiba-tiba rumahnya ketiban pesawat. Waduh, ketiban kelapa aja bisa mati, palagi pesawat. Hercules lagi.. Hmm, gak bayangin gimana kepanikan yang terjadi tadi pagi. Belum pasti berapa jumlah total korba yang ada. Daripada salah, mending searching dewe aja. Hahaha..


Yah, semoga keluarga korban yang meninggal dunia, dikaruniai ketabahan dan keikhlasan oleh Tuhan YME. Semoga diterima di sisi Tuhan YME. Amin..
(foto diambil dari sini)

11 May 2009

Hidup atau Mati

Marilah kita syukuri, hidup yang masih kita nikmati ini. Bukankah kita sendiri tidak tahu, kapan kita pulang menghadap Sang Pencipta? Bagaimana rasanya orang yang mau mati? Mati bisa saja diakibatkan oleh penyakit sepele. Tetapi bukanlah sakitnya yang menjadi penyebab mati, tetapi, itu hanya sebagai pemicu akhir.. Tidak bisa kita merasakan apa yang dirasakan oleh orang lain, meski kita berempati dan bersimpati seperti apapun. Kita tidak bisa merasakan deritanya. Kita hanya bisa mendoakan, memberi dukungan semangat dan perhatian, agar si penderita tetap semangat memperjuangkan hidupnya. Tetapi sekali lagi, tangan Tuhan yang memegang peran utama. Kita semua hanya bisa memasrahkan diri..
Pasrah bukan berarti menyerah.. Pasrah kita lakukan setelah usaha selalu dan masih dilakukan.. Semoga diangkat derajadnya, orang-orang yang sedang diberi cobaan, baik melalui hartanya, jiwanya maupun keimanannya.. Amin..
Alhamdulillah wa syukurilah atas semua nikmat-mu Ya Allah...

02 May 2009

"Terserah"

Ini bukan ngobrolin lagu Glenn Fredly yang “Terserah” itu lho.. Kali ini saya pengen bersuara tentang blog. Ya,..Blog!!!

Tampilannya bagaimana, isi tulisannyanya apa, formatnya apa, konsepnya seperti apa, manajemennya bagaimana, ya terserah yang punya blog.. Hak azasi saya pikir.. Seperti catatan harian/diary pada awalnya. Tetapi kemudian blog berkembang menjadi beragam jenis tipe berdasarkan isi dan muatannya. Ada yang curhat2an, pisuh2an, narsis2an, idealis2an, karya seni, kritik, bla bla bla.. Kembali lagi pada si empunya mau menjadikan blognya seperti apa dan bagaimana. Yang jelas isinya harus bisa dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan YME. Hehehehe.. Bukan begitu kawan?! Isi blog meliputi gaya tutur/bahasa yang digunakan, sudut pandang/perspektif yang digunakan dalam tulisan sedikit banyak menggambarkan kepribadian si empunya blog (meskipun belum tentu juga). Dan tentu saja blogger2 lain juga berhak untuk berkomentar seperti apapun asalkan juga bisa dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan YME. Hehehehe lagi.

Ngomong-ngomong soal karakter, ada orang yang memiliki karakter berlainan, antara karakternya di blog/dunia maya dan nyata. Jadi, kesan yang timbul dari blog belum tentu juga menggambarkan karakter si empunya yang sesungguhnya. Karena ada blogger yang pendiam, tetapi dia menampilkan karakter yang “agak rame” di blog. Ada kecenderungan blog menjadi wadah penyaluran emosi ataupun hasrat yang tidak bisa/belum terwujud di kehidupan nyata. Tetapi di sisi lain, banyak juga orang yang mengeluarkan karakter dan jati dirinya di blog/dunia maya sesuai dengan karakter di realita kesehariannya. Apapun itu dan bagaimanapun itu, saya percaya bahwa kita semua menulis dengan jujur sesuai dengan hati nurani dan penuh tanggung jawab.

Terlepas dari semua hal diatas, secara saya blogger baru dan belum berpengalaman, saya hanya menulis saat saya mood dan punya waktu saja. Saya tidak merasa harus mengupdate posting setiap hari. Saya menjadikan blog ini sarana untuk refreshing pikiran, silaturahmi dan sarana pembelajaran. Serius, tapi tetep santai Jack!! Ikuti kata dan suasana hati aja… Go..Blog!!


(Foto: tidak berhubungan sama sekali dengan tulisan (foto di sebuah warung bakso))

29 April 2009

Home Sweet Home

No matter where we go, No matter how beautiful and luxurious the other place is, the joy and solace which we get in our homes is magical. So it is extremely important to keep our homes beautiful, comfortable and cozy. Home décor is the most important aspect which every home keeper takes care of. Over the years there has been great transition in the way people decorate and furnish their homes.

The art of home furnishing and decorating your abode is really quite a big undertaking. Since your home is the place where you spend the most amount of time, a lot of effort and care should go into furnishing and decorating your home. It is an opportunity to infuse your unique personality and talents into your home. Other than the creative challenge and opportunity, home furnishing is a fun pastime. Home furnishing and decorating does not have to be an expensive endeavor as even small or inexpensive items can turn your home into an attractive, warm and comfortable abode. On the other hand, you can decide to hire an interior designer to help you create a stunning and beautiful living space, though of course that can get quite expensive.

Here are a few more ideas and tips for successful home furnishing and interior decorating. The best way to start home furnishing is to ask yourself some basic questions. Would you be living in the same house for long or is it a temporary stay? What are the essential furnishings that you must have? When your home decorating ideas become clear, start preparing the items you need to transform the ideas into reality.

You should shop in stores where you can find unique home furnishing items that are inexpensive. There are plenty of home furnishing items such as figurines, paintings, curtains, light shades, furniture, cabinets etc that can be purchased through discount home furnishing outlets. Some bargain deals are also available at consignment stores where people sell off their used furniture, and furniture warehouses that carry slightly damaged. For today, you can find it all online. By visiting online shop or just type the keyword such as home furniture, home improvement, or home decoration etc in the search engine and there will be a lot of choices for you. The magic of shopping online is we can find a lot of stuff with all of range prices, so we can decide which product that we want and we could buy.

10 April 2009

Tambah Usia


Kulon Progo, 3 April 1983, setengah enam pagi, lahirlah seorang bayi perempuan yang manis dan keren di RSUD Wates.

Hari itu hari Minggu, tiada dokter jaga apalagi dokter kandungan... Seorang suami menunggui isterinya yang tengah merasakan sakitnya pembukaan demi pembukaan. Sementara ada beberapa orang bidan atau perawat ya, saat itu yang sebenarnya mereka belumlah lulus dari sebuah sekolah keperawatan/kebidanan alias sedang kerja praktek alias magang alias opo mbuh.. Ee, si ibu sedang kesakitan si caper/cabid malah tenang-tenang memainkan jarum kruisteeknya (baca:kristik (benang wool disulam di strimin)). Walhasil sang suami ketar-ketir dewean. Mau ga mau do'i yang ngelus2 isterinya dewe.. menghibur, dan menemani dengan setia.

Akhirnya saat yang dinanti tiba.. Sang suami memanggil para caper/cabid itu.. Karena sang suami tidak sepenuhnya yakin dengan kemampuan para kandidat perawat dan kandidat bidan itu, mau tidak mau sang suami ikut menyemangati isterinya saat persalinan, bahkan melihat kepala bayinya yang berulangkali menyembul keluar sebelum akhirnya keluar sepenuhnya. Finally seorang bayi perempuan yang manis, lahir dengan berat 3,4 kg terlilit tali pusat, di hari Minggu Wage itu. Dan sampai saat ini bayi itu sangat bersyukur, karena diantara 3 saudarinya yang lain hanya dialah satu-satunya yang ditunggui ayahnya saat pertama kali hadir di dunia ini..

Yah, akhirnya saya berteriumakasih pada tidak kondusifnya sikon saat itu... Terima kasih Ya Allah... atas semua nikmat, anugerah, rizki dan rahmatMu kepada hamba selama ini.. Semoga di sisa hidup hamba, hamba bisa menjadi manusia yang lebih baik dari hari ke hari dan menjadi umatMu yang berguna. Amin.. Mohon do'anya kawan...

16 March 2009

GOLPUT itu pilihan

Pemilu Legislatif akan digelar 9 April 2009 nanti, 30 hari lagi, tepat 6 hari setelah ulang tahun saya. Hehehe, gak penting banget nih disebut-sebut). Tidak lama lagi memang. Makin dekatnya batas waktu kampanye harus berakhir, semakin gencar dan getol sepertinya mereka, para caleg mempromosikan dan “menjual”dirinya. Bukan soal caleg dan kampanyenya yang mau saya bicarakan kali ini. Saya ingin bersuara mengenai fenomena golput/golongan putih.

Fenomena Golput sudah lazim terdengar sejak dulu. Sebuah golongan yang menyatakan tidak menggunakan hak pilihnya untuk memilih salah satu kandidat, maupun parpol. Kalau menurut saya sih, golput ataupun tidak, itu merupakan hak. Bukankah kita sering mendengar sebuah istilah/frase: hak pilih dan bukan kewajiban memilih? Dari SD pun kita sudah mengetahui bahwa menggunakan hak pilih dalam Pemilu merupakan hak seorang warga negara yang telah memenuhi kriteria pemilih. Sekali lagi hak, bukan kewajiban. Hak itu terserah kita, mau kita gunakan atau tidak hak kita. Sedangkan kalau kewajiban hukumnya harus dilakukan.

Dengan adanya fenomena fatwa haram bagi golput, berarti ada proses penggeseran yang cukup mendasar. Dari hak warga negara, menjadi kewajiban warga negara. Haram, berarti dosa apabila dilakukan. Apakah manusia maupun sekelompok manusia bisa memberikan dan menjustifikasi sebuah dosa bagi orang lain? Bukankah itu adalah kuasa Tuhan? Karena yang mengeluarkan fatwa adalah MUI, maka fatwa ini hanya mengikat umat Muslim saja. Bagaimana dengan umat agama lain? Koq aneh ya, menurut saya. Sebuah tindakan politis warga negara dikaitkan dengan spiritualitas mereka.

Ada beberapa penyebab Golput menurut saya, a.l:

  1. Bisa saja karena mereka sudah apatis terhadap proses sirkulasi elit poltik yang siapapun itu dan parpol apapun itu yang terpilih, mereka sudah pesimis kandidat/parpol terpilih bisa memperbaiki kualitas kehidupan rakyat Indonesia.

  2. Sebuah reaksi atas ketidakpuasan dan ketidakpercayaan pada sebuah sistem dan mekanisme elektoral yang merupakan jalan menuju sirkulasi elit (politik).

  3. Orang-orang yang buta akan politik, baik tentang sistem maupun proses sirkulasi elitnya, yang mana hal itu menjadikan mereka pasrah, siapapun yang terpilih menjadi elit politik di negara mereka.

Bila memutuskan untuk menggunakan hak pilih untuk Pemilu nanti baik legislatif maupun pilpres, pilihlah caleg/parpol/capres&cawapres yang menawarkan keberlanjutan komunikasi politik dengan konstituen dan pemilihnya pasca pemilu, karena dengan begitu kita bisa dengan mudah melakukan control politik dan mengartikulasikan kepentingan kita, rakyat, agar disuarakan di lembaga legislatif sehingga bisa digodhog untuk kemudian menghasilkan sebuah kebijakan (mekanisme sistem politik Gabriel Almond). Dan, jangan pilih kandidat/parpol yang hanya melakukan komunikasi politik untuk memperoleh suara pra pemilu saja, karena bisa dipastikan akan “terputusnya” mata rantai sistem politik, karena kita hanya dimanfaatkan untuk mendulang suara saja. “Habis manis sepah dibuang”.

Kembali lagi pada kita masing-masing, yang sudah dewasa dan bijak dalam menentukan sikap. So, jangan sampai kita salah pilih kandidat/parpol. Lakukan analisis/riset kecil-kecilan ataupun pertimbangkan masak-masak sebelum menentukan pilihan, kalau kita tidak mau menyesal.

Madu bagi kecantikan

Madu sebagaimana telah kita kenal selama ini adalah cairan kental yang berasal dari kerja keras lebah mengisap sari-sari bunga. Telah lama madu diketahui memiliki berbagai macam manfaat bagi manusia. Bagi wanita yang peduli akan kecantikannya, madu ternyata juga memiliki segudang manfaat. Pada kesempatan ini saya akan berbagi manfaat madu bagi kecantikan.

1. Masker Madu: Oleskan madu murni pada wajah Anda dan biarkan selama kira-kira 15 menit, hingga mongering. Setelah kering, basuhlah wajah Anda dengan air hangat.

2. Mandi Untuk Kulit Berkilau: Untuk melembabkan, melembutkan dan membuat kulit berkilau, bawa serta sebotol madu saat Anda mandi. Oleskan ke kulit dan tepuk-tepuk dengan kedua tangan hingga mengering. Sementara menepuk-nempuk kulit, madu akan lengket di kulit Anda. Basuhlah bekas madu yang lengket tersebut setelah Anda selesai. Dan Anda bisa menikmati hasilnya dengan kulit yang nampak cantik nan cerah!!!

3.Mandi Madu: Untuk mendapatkan aroma yang manis dan kulit lembut, tambahkan ¼ hingga ½ cangkir madu di air mandi Anda.

4.Scrub Madu: Campurkan 1 sendok teh madu dengan seikit tepung almond ke telapak tangan Anda. Gosokan perlahan ke wajah sebagai scrub wajah. Lalu basuh wajah Anda dengan air hangat untuk mengangkat madu.

5. Pembersih Wajah Setiap Hari: Campurkan 1 sendok makan madu dengan sedikit susu bubuk di telapak tangan. Oleskan di wajah untuk membersihkan semua kotoran dan make-up, dan lalu basuh hingga bersih dengan air hangat.

6. Rambut Berkilau: Untuk membuat rambut Anda berkilau, campurkan 1 sendok makan madu, perasan satu jeruk nipis, dan sedikit air hangat. Bilas rambut Anda dengan shampo seperti biasa dan lalu tuangkan campuran tadi pada rambut. Keringkan rambut dengan cara biasa.

7. Conditioner Rambut: Untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala, campurkan ½ cangkir madu dan satu sendok malan minyak zaitun. Oleskan merata ke rambut dan kulit kepala, lalu ambil penutup rambut dan biarkan selama 30 menit dalam keadaan tertutup. Setelah 30 menit, keramasi dengan shampo dan bilas rambut Anda seperti biasa.

8. Toner Kulit: Untuk mengencangkan, melembutkan dan melembabkan kulit, campurkan 1 buah kulit jeruk ditambah satu sendok makan madu dalam blender hingga halus. Gosokan perlahan campuran madu tadi ke wajah dan biarkan selama 15 menit. Lalu basuh wajah Anda dengan air hangat untuk membersihkan campuran tadi.

Ada sebagian orang yang alergi terhadap madu, tentu saja sangat tidak dianjurkan untuk mencoba kedelapan resep diatas. Selamat merawat diri dan menjadi cantik untuk pasangan anda.

(artikel bersumber dari kapanlagi.com)

26 February 2009

Bagaimana Dengan Para Lelaki?


Sering sekali saya mendengar orang-orang memperbincangkan tentang penampilan seorang perempuan setelah dia menikah. Banyak juga para suami yang mengeluh tentang menurunnya kualitas penampilan luar isterinya setelah mereka menikah (baik baru menikah maupun yang sudah cukup lama).

Cuman pake daster, rambut dikuncir asal, ga pernah dandan, ga wangi, pokoke kucel… Btw, memang mudah kita menilai sepintas mengenai penampilan perempuan bersuami yang sepintas memang kurang sedap dipandang suami. Tetapi kita tidak bisa dengan serta-merta menjustifikasi bahwa dia gak mau “nyenengin suami”. Tunggu dulu, sebelum kita berkesimpulan seperti itu, kita perlu mengetahui apa alasan sang isteri kurang memperhatikan penampilannya. Meskipun saya belum menjadi seorang isteri, tetapi berdasarkan riset sederhana, menurut saya ada beberapa faktor yang mungkin menjadi sebab, beberapa diantaranya:

  1. Mereka tidak memiliki pembantu rumah tangga, jadi semua pekerjaan rumah dia kerjakan sendiri, walhasil dari segi waktu dia tidak mempunyai cukup waktu untuk merawat diri dan memperhatikan penampilannya.

  2. Penampilan fisik tidak diprioritaskan (tidak terlalu penting) oleh sang isteri.

  3. Penghasilan rumah tangga yang pas-pasan, hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan primer dan biaya operasional rumah tangga sehingga tidak ada alokasi dana untuk anggaran perawatan dan fashion, mending juga ditabung.

  4. Sang suami yang tidak pernah secara terbuka dan dengan penuh kelembutan memberikan input kepada sang isteri mengenai penampilannya di rumah.

  5. Sang suami juga tidak memperhatikan penampilannya sendiri, misal bau mulut, gigi menguning karena rokoknya, tidak menjaga kebersihan diri, minyak wangi yang dulu sering tercium di saat ngapel tidak lagi tercium sang isteri kini. Bisa jadi, hal ini yang juga mempengaruhi sang isteri untuk juga turut cuek dengan penampilannya.

  6. Suami jarang bahkan tidak pernah sama sekali mengapresiasi penampilan dan performa sang isteri dalam hal apapun, sehingga tidak ada motivasi dari luar yang bisa menggerakkan sang isteri untuk lebih peduli akan dirinya sendiri.

  7. dll (saya yakin kawan-kawan bisa menambahkan sendiri).

Sedikit terkesan ada bias gender di sini. Tetapi sebagai seorang perempuan, saya hanya bisa bersuara untuk sedikit menguraikan permasalahan yang tampak sepele tapi sebenarnya juga sangat penting bagi keharmonisan sebuah rumah tangga ini. Memang kualitas dan performa seorang perempuan yang dalam konteks ini seorang isteri, tidak hanya dilihat dari penampilan fisik atau outlooknya saja. Tetapi karena seorang suami yang notabene adalah seorang lelaki selain juga bisa terpikat oleh personality dan inner beauty dari isterinya, stimulus visual juga tidak bisa diremehkan karena justru hal ini yang memberi kesan pertama bagi seorang suami (lelaki).

Sebagai refleksi dari kesetaraan gender, saya ingin mengetengahkan bahwa, yang perlu menjaga penampilan, baik fisik (outlook) maupun inner beauty tidak hanya untuk para isteri saja. Para suami juga memiliki kewajiban yang sama dalam hal ini, menurut saya. Tidak hanya isteri yang harus “menyenangkan suami”, tetapi suami juga harus “menyenangkan isteri”.

Siipp kan?”

(Foto narsis, berdaster, di rumah)

16 February 2009

...... (untitled)

Kalau kau ingin dicintai,
Jadilah orang yang pantas dicintai...

senyum bahagianya,
pengorbanan semua,
dan, saling doa

Apakah kita pantas untuk dicintai?

jangan berharap untuk dicintai,
bila kita belum melakukannya,
sepenuh hati, jiwa, dan raga..


10 February 2009

PONARI AND THE SORCERER'S STONE

Wah, terdengar seperti Harry Potter selintas.. Tidak di Inggris, tapi kali ini batu bertuah ini dimiliki oleh seorang bocah laki-laki berumur 10 tahun dari Jombang. Ya, Ponari. Hmm, lagi-lagi Jombang menjadi gempar setelah kasus Ryan.

Klo Harry Potter kan yang berhubungan sama petir yaitu bekas luka di dahinya yang berbentuk petir. Lha kalau si Ponari, maen-maen di deket petir, gak kenapa-napa dia.. Malah dapet bonus berupa batu bertuah pula. Katanya sih udah 3 kali coba dibuang, tapi tuh batu, balik lagi ke Ponari. Coba-coba batu dicelupin ke air trus diminum oleh anggota keluarganya sendiri, eh koq katanya keluhan-keluhan masalah kesehatan si peminum jadi hilang. Ngrasa sembuh gitu. Bahkan Ponari juga memijit pasiennya dengan air celupan batunya itu. Manjur pula katanya. Kalo batu bertuahnya Harry Potter kan bisa memperpanjang umur hingga ratusan tahun, nah kalo batunya Ponari, dipercaya bisa menyembuhkan penyakit dan masalah-masalah kesehatan. Dari situlah berita menyebar dari mulut ke mulut hingga semua orang berduyun-duyun pengen disembuhin Ponari dengan batunya itu, bahkan hingga menelan 2 korban saat mengantri pengobatan. Singkat cerita, Si Ponari mendadak jadi OKB. Karena menelan korban, kemarin sempat untuk sementara waktu praktek pengobatannya dihentikan. Tetapi menurut info yang saya dengar di berita TV, Senin ini, 9 februari 2009, praktek mulai dibuka lagi. Tetapi baru dibuka sebentar, praktek kembali ditutup karena lagi-lagi menelan korban tewas 2orang (Liputan 6 Siang, SCTV, 10 februari 2009).

Yang menjadi pertanyaan saya, apakah batu itu tetap (dianggap) sakti dan berkhasiat kalau yang menyelupkan, saya atau anda mungkin? Anehnya lagi ada jurnalis yang coba mengambil gambar Ponari, ibu dan tetangganya, tetapi si bocah koq gak ada gambarnya. Ada apa ini, ada apa?? Gak make sense ya?

Pernah saya lihat seorang ulama dari MUI Jombang, di TV, do’i bilang, hati-hati dengn fenomena Ponari ini. Bisa saja ini perbuatan setan yang ingin membuat manusia percaya pada selain Allah SWT. Percaya pada batu bahwa batu itu bisa menyembuhkan. Nah lo… Nyerempet dosa besar ini. Bisa kembali ke aliran Dinamisme ini kita.. Saya nyerah, gak bisa komen, saya hanya mengembalikan semua pada keyakinan kita masing-masing. Menurut keyakinan saya, apapun yang terjadi (dalam hal ini) sakit dan sembuh, adalah sepengetahuan dan seizin Allah SWT Sang Maha Kuasa.. Mending nonton, baca Harry Potter and The Sorcerer Stone lagi aja ahh.. Aman..

06 February 2009

Bibir kering dan Pecah-pecah

Bibir adalah salah satu pembentuk utama muka kita. Bibir yang sehat adalah bibir yang tidak kering dan pecah-pecah. Banyak hal yang menyebabkan bibir tampak kering dan pecah-pecah, hal ini tentusaja akan mengurangi kenyamanan dan penampilan (khususnya bagi kita para wanita). Berikut adalah beberapa hal yang bisa menyebabkan bibir kita kering dan pecah-pecah.

1. Polusi udara dan debu
2. Perubahan suhu yang dapat membuat bibir Anda tidak dapat beradaptasi sehingga menyebabkan bibir pecah
3. Makanan yang terlalu asam atau asin
4. Merokok, kebiasaan minum kopi atau minuman alkohol
5. Kurangnya konsumsi buah atau sayuran
6. Kurang minum air putih
7. Menggunakan kosmetik(terutama pada wanita) yang bahan kimianya terlalu keras atau karena alergi terhadap kosmetik tertentu
8. Pasta gigi yang mengandung banyak detergen
9. Kebiasaan menjilat bibir dengan air liur

Setelah tau apa penyebab bibir kita kering dan pecah-pecah, tentu saja kita harus berusaha menghindarinya. Pada intinya adalah kita harus selalu berusaha untuk hidup sehat, itu saja sudah otomatis bisa membuat kita prima, termasuk juga dengan urusan bibir pecah-pecah tadi otomatis bakal terselesaikan dengan sendirinya.

Jadi selamat menjalani hidup sehat dan dapatkan kualitas hidup prima.

Sumber dari sini.

01 February 2009

“Pengorbanan”


Manusia seringkali tidak merasa, sesuatu hal, aktivitas di satu atau bahkan beberapa bidang yang intens digeluti akan membuat kita “terasing” , “teralienasi” dari orang-orang terdekat kita yang kita kasihi. Meskipun di bidang yang digeluti kita juga memiliki banyak (sekali) mitra, partner, kawan, tetapi bisa saja di saat yang bersamaan kita malah terasing dari keluarg, saudara, pasangan/istri/suami dan bahkan anak-anak kita sendiri. Sungguh ironis memang.

Sadarkah?
Memang seringkali kita beralasan dan memiliki motivasi yang bermuara untuk membahagiakan keluarga, saudara, pasangan bahkan anak-anak (orang-orang yang kita kasihi). Memang mulia, luhur dan agung bila ditunjang dengan manajemen waktu dan kasih sayang yang baik. Tetapi apabila tidak? proses alienasi akan berlangsung terus disertai atau tanpa komplain dari orang-orang yang kita kasihi. Pemeliharaan hubungan dengan orang-orang terdekat sangat perlu, lewat komunikasi yang baik sehingga terjalin saling pengertian mengenai progress dan intensitas kerja kita dengan hubungan emosional satu sama lain.

Tulisan ini mungkin sedikit banyak berhubungan dengan posting saya yang lalu bekerja untuk hidup vs hidup untuk bekerja. Saat saya masih menjadi Kepala Bidang Administrasi Logistik Konvergas Komunitas PSPE FE Widya Mataram dan PT. Pertamina (Persero), saya juga merasa terasing dari keluarga dan tunangan saya sendiri. Pagi, siang, malam menyiapkan distribusi paket LPG 3Kg. Sampai-sampai saat saya pulang ke rumah, setelah membersihkan diri saya langsung tidur saking capeknya. Saya hampir tidak punya waktu untuk bercengkerama dengan keluarga saya sendiri, bahkan keponakan tersayang saya yang kadang menginap di rumah. Saya yang sangat perhatian dulunya dengan tunangan saya, setelah bekerja di Konvergas Komunitas, menurun standard perhatian saya padanya. Tetapi saya bersyukur dia sungguh bisa mengerti posisi saya. Semoga di kantor baru saya nanti, beban kerja saya bisa lebih ringan dari tempat bekerja sebelumnya sehingga saya bisa mendistibusikan waktu dan kasih sayang saya untuk orang-orang yang saya kasihi, karena merekalah sumber kebahagiaan saya.

Sebenarnya untuk apa sih kita bekerja? Ya, bekerja untuk mencari uang, mencukupi kebutuhan hidup pribadi, keluarga, pasangan, dll. Tetapi apa jadinya kalau kita memiliki banyak uang dan bisa mencukupi kebutuhan material keluarga tetapi tidak dengan kebutuhan afeksinya? Jangan berkata: “Kita tidak punya pilihan..” Karena sesungguhnya kita bisa memilih.

Seintens, seluas apapun bidang kerja, networks kita, sebanyak apapun relasi, kita sehingga kita perlu menjaga semuanya, janganlah kita dengan atau tanpa sengaja lupa akan apa yang menjadi motivator kita dalam bekerja selama ini. Jangan sampai karena sibuk menjaga hubungan dengan banyak relasi, kita lupa menjaga komunikasi dan kehangatan dengan keluarga dan orang-orang terkasih. Jangan sampai kita terambil dari kebahagiaan mereka. Jangan sampai kita terlewatkan atau melewatkan momen-momen penting dengan keluarga dan orang-orang terkasih kita. Jangan sampai…

Bisa saja kita menyebut hal ini sebagai pengorbanan. Pengorbanan kita demi kebahagiaan orang-orang yang kita kasihi juga. Kita berkorban untuk tidak bisa sering bertemu,berkumpul dengan mereka, demi mereka juga, motivator kita dalam bekerja. Tetapi, jangan sampai pengorbanan kita menjadikan kita sebagai korban. Karena toh, sesungguhnya, orang-orang yang kita kasihi juga telah memberikan pengorbanannya. Rela, ikhlas mencintai, mendoakan tanpa bisa sering bertemu dan menghabiskan waktu bersama. Jadi, sekali waktu, hentikan pengorbanan satu sama lain, dan nikmati kasih sayang dan waktu luang yang membahagiakan bersama.

Mari kita manfaatkan waktu intim dengan keluarga&orang-orang terkasih kita dengan sebaik-baiknya. Yeah, untuk menyeimbangkan harmoni hidup kita. Bukankah jiwa yang bahagia dan sehat adalah jiwa yang penuh cinta, gairah dan energi? Gunakan waktu yang ada, buatlah menjadi berkualitas, ekspresikan cinta dan senyumlah bersama orang-orang yang kita kasihi. Hadirkan jiwa kita saat tubuh kita berada di tengah mereka.. Dan katakan: “Aku menyayangimu..”

19 January 2009

Penutupan Program, Resign Kemudian

Acara penutupan Program Konversi Minyak Tanah ke Gas Elpiji 3kg, Bantul Tahap II dilaksanakan di Kaliurang 10-11 Januari 2009. Dihadiri pihak investor, Bos-bos PT. Wagos Indah Perkasa, Karyawan Wagos Group dari Jakarta, Ibu-ibu dari Perum Departemen Kesehatan RI Jakarta dan kami sendiri, Pusat Studi Pengembangan Ekonomi FE Univ. Widya Mataram Yk sebagai panitia. Bertempat di Vila Gadjah Mada dan Vila Arjuna Kaliurang, acara berlangsung lancar. Acara inti adalah syukuran penutupan karena kita telah berhasil menyelesaikan Konversi di Bantul Tahap II. Dan ada pula acara hiburan dan pembagian door prize bagi karyawan dan fasilitator sebagai reward atas kerja keras selama ini. Akhirnya setelah tari sambutan "Roro Ngigel" , hiburan musik dan sambutan-sambutan saat yang ditunggu-tunggu pun tiba, malam pembagian door prize. Door prizenya macem-macem. Total jumlahnya sih 35 buah. Ada beberapa kaos, sandal, setrika mini, setrika besar, desk fan, magic jar/rice&soup warmer, stand fan, kompor gas 2 tungku, DVD player dan HP. Grand prize nya 1 buah kulkas Sharp Lemon Series dan 1 buah Yamaha Mio Sporty warna hitam. Wuih.. maniss.. Saking ngilernya, saya sempetin foto dulu ma mionya. Paling ngga klo ntar ngga dapet, udah ada fotonya. Hehehehe…



Diselingi dengan hiburan nyanyi-nyanyi, yah, sempet nyanyi satu lagu juga saya, door prize satu demi satu mulai diundi. Tiba-tiba aja, saat saya sedang guyon, epyek dengan temen-temen dan Pak General Manager di tengah-tengah acara, ada yang menyebut-nyebut nomor undian saya; 45. “Eh, tenane?? Ngapusi rak? “ (Eh, yang bener?? Bohong nggak? ) spontan saya nyeletuk. Ternyata bener.. Wehehe.. Alhamdulillah… Dapat Rice&soup warmer



Pak GM bilang ke saya, berhubung saya dapet perabot rumah tangga, itu maknanya saya didoakan untuk segera berumahtangga. Hahaha, ada-ada aja Pak GM ni… Tapi ya, saya Amin-in aja deh.. Namanya aja doa baik…

Yang dapet kulkas, kebetulan seorang Fasilitator, Bapak muda yang mengaku belum punya kulkas, dan yang dapet Mio, teman saya, anak entry data yang kemarin di perbantukan di bidang saya, seorang mahasiswa anak pedagang. Alhamdulillah, tepat sasaran… Btw, tetap dapet bagian duit juga saya nanti. Soalnya, sebelum pengundian, kami anak kantor, udah menandatangani perjanjian yang menyatakan pembagian 70:30 bagi yang memperoleh Mio. Dan yang 30 % dibagi rata ke setiap anak yang menandatangani persetujuan itu. Yang jelas itu bonus aja, bagi saya yang penting grand prizenya jatuh di tangan orang yang tepat.

Acara paginya, senam dilanjutkan nyanyi-nyanyi. Nyanyi 4 lagu saya, dan, berhasil juga saya membuat orang-orang jingkrak-jingkrak , joget terhibur. Ya, disetiap acara yang ada nyanyi-nyanyinya, selalu saja saya diminta nyanyi. Wah, gratisan nih… Saya turuti aja request dari kawan-kawan, toh ini kali pertama dan terakhir juga saya terlibat di program konvergas ini. Itung-itung nebeng farewell party lah. Tentu saja acara foto-foto tak terlewatkan. Tuh, nempil di tengah. Hehehehe....



Capek banget badan, palagi hawa dingin Kaliurang di musim hujan yang menusuk kulit-tulang, tapi yang penting hati seneng dan lega semua sudah selesai. Tinggal bikin surat pengunduran diri aja ke Direktur meskipun sedih meninggalkan banyak kawan disini, dan tunggu tiba waktunya masuk kerja sebagai CPNS.. "Bubye Guys..."

Entah kapan, saya tetap sabar menanti, …


09 January 2009

Kopdar atau Blind Date?

Kopdar atau Blind Date? Hahaha, saya ngga’ tau persis. Yang jelas tanggal 4 Januari 2009 itu adalah kali kedua saya bersama Guneman saya menginjakkan kaki di Gunung Kelir, tepatnya di kediaman Mr. Totok Sugiarto/ Gentho Kelir (3 Januari, kami nyamperin ke TKP tetapi tidak bertemu). Bener-bener blind date bagi saya, karena saya belom pernah ketemu, baik di dunia maya apalagi di dunia nyata soalnya saya juga cuman diajak si Maz. Ada Mas Totok “Gentho Kelir”, Pak Novi, Mas Ardian “Mantan Kyai”, Pak Sawali, Pak Andi MSE, tentu saja kami berdua; Panjoell “Gunemanku dan saya, Dyah “LovelyDee”. Datang2 acaranya makan bareng sambil ngobrol dan foto bareng.. Halahh.. Narsis kabeh ternyata.. Karena saya adalah pendatang baru di dunia per-blog-an, jadi, saya lebih banyak mendengar,menyimak dan merasakan (makanan&minumannya maksudnya..) Yaa sambil sesekali ikut nimbrung dan nyumbang tawa… Nggak bicara banyak, karena selain secara jam terbang saya masih new comer “ecek-ecek”, secara umur saya juga paling ranum. Hehehe.. Jadilah hari itu saya banyak menyerap ilmu dari para senior di dunia per-blog-an...

Sesi kedua, mulailah kita online bersama-sama..Nyethuk kabeh.. Ya jelas ga mau menyia-nyiakan kesempatan OL dengan akses tercepat… Wuih, download template aja nggak nyampe 3 detik. Cuepeteee polll… Kesempatan nih berganti tampilan seperti yang saat ini.


Sesi ketiga, munculah ajakan dari Mas Totok untuk piknik sebentar ke Goa Seplawan yang berjarak 10 menitan dari TKP. Sampai kompleks Goa Seplawan kita sesi pemotretan dulu di Taman Goa Seplawan. Ada orang pacaran cuek aja, coz sekalian kita gangguin. Hehehehe… Hawanya sejuk, anginnya semilir, segerr deh pikiran jadinya.. Ni ada fotonya juga. Btw, ternyata disana saya dan Panjoell malah kalah mbocahi dibanding bapak-bapak ini.. Kalah narsis pula.. Hehehehe…

Sesi keempat kita masuk Goa. Wee’e e, malah hujan… Langkah dipercepat, malah pake hampir kepleset segala. Untung ada tangan seorang pemuda yang menggandeng dengan sigapnya. Fuihh..akhire nyampe dalam gua meskipun baju basah.. Ya, menikmati keindahan Goa Seplawan sambil foto-foto lagi.. Hehehehe.. Clumrut..



Sudah puas bernarsis ria, kita keluar melihat situs Lingga Yoni yang eksotik, trus back to rumah Mas Totok. Wee’e e, sampe rumah TKP foto-foto lagi. Trus OL bentar, makan sore, trus cabut balik ke sarang masing-masing setelah berpamitan dengan keluarga Mas Totok.

Jam 17.30 kita cabut, sementara kabut udah mulai turun. Yaa, kira2 jarak pandang hanya 5 meter aja.. By the way, hari yang lengkap.. Ada pengalaman baru, berkenalan dengan blogger senior yang mumpuni, jalan2 di udara sejuk, foto2, plus hujan-hujanan bareng..

Semoga silaturahmi ini berlanjut, dan… Mohon bimbingannya…

 
blog design by suckmylolly.com

Template Modified and Brought to you by : AllBlogTools.com blogger templates